Berawal dari sebuah posting pada sosial media dari kawan-kawan blogger tentang Paid Review Indonesia. Jadi penasaran ingin kembali aktif menulis dan mendapat tambahan penghasilan dari tulisan yang diterbitkan berdasarkan ketentuan yang ditentukan oleh pengiklan (advertiser) melalui broker paid review kepada blogger yang mendapatkan job menulis review suatu produk.
Apa sebetulnya yang dikatakan dengan paid review, saya yakin sudah pada tahu apa yang dikatakan dengan paid review. Tidak ada salahnya jika saya ungkit kembali istilah tersebut. Paid Review atau mendapat bayaran dari reviews produk ataupun situs yang dikehendaki oleh pengiklan. Sebagai publisher yang perlu kita lakukan hanyalah menulis dengan kata kunci yang sudah ditentukan oleh pengiklan, biasanya memasangkan link pada kata kunci tersebut yang mengarah pada suatu website.
Menurut logika saya, yang diharapkan oleh advertiser adalah link building untuk meningkatkan popularitas sebuah website pada hasil SERP. Sepertinya masih dalam rangka optimasi website pengiklan dengan mencari relevan link melalui artikel berbayar. Betul tidak ya???
Awal mengenal metode tersebut sangat getol untuk menulis dalam bahasa inggris sekalipun tulisan yang diterbitkan sangat tidak sesuai dengan kaidah tata bahasa inggris yang ditulis dengan bahasa indonesia dan diterjemahkan dalam bahasa inggris mempergunakan alat menterjemah bahasa yang murah meriah seperti google translate.
Paid Review Indonesia gaungnya baru saya dengar beberapa jam yang lalu, sekalipun pernah juga mendapatkan tugas reviews dalam bahasa indonesia tentang produk kacamata pengintai dengan bayaran kalau tidak salah 50 ribu rupiah, itupun satu satunya selama memiliki akun disalah satu broker paid review Indonesia.
Semakin maraknya bisnis online Indonesia, paid reviews Indonesia merupakan salah satu peluang untuk mengais rejeki dengan menulis dan mendapat bayaran, sekaligus update tulisan pada blog. Kemungkinan aturan main paid reviews Indonesia tidak terlalu jauh berbeda dengan program serupa yang pernah saya lakukan. Google Page Rank, Alexa Rank merupakan sasaran empuk untuk mengalirnya job pada blog yang kita daftarkan. Sekedar sharing pengalaman, untuk mendapatkan job lebih sering dan harga yang lebih menggiurkan, Page Rank blog harus lebih ditingkatkan. Silahkan google untuk meningkatkan page rank dan lain sebagainya. Namun jangan terburu-buru, update page rank blog tidak pernah diketahui secara pasti jadwalnya.
Selain page rank, penulisan artikel review juga ditentukan oleh broker, ada jeda antara posting review berbayar dengan posting blog secara umum. Tidak diperkenankan posting reviews secara berurut, namun hal tersebut dapat diakali dengan posting dari lain broker atau mengangkat artikel lain yang sudah dipublikasikan pada blog kita, Namun bagi blogger yang aktif menulis hal tersebut bukan sebuah masalah.
Cerita diatas hanyalah sedikit berbagi pengalaman tentang paid review, entah bagaimana kelanjutan paid review Indonesia? CITRO MDURO sudah didaftarkan untuk mengikuti program tersebut dan masih menunggu moderasi untuk mendapatkan status aktif. Semoga segera ada job yang dapat dikerjakan oleh blog ini, dan oleh para sahabat yang telah mendaftarkan blognya masing-masing. Bagi sahabat blogger yang ingin mendaftarkan blognya, silahkan klik gambar diatas, No referal karena memang fitur tersebut belum diaktifkan.
Sebagai penutup artikel kali ini, saya mengucapkan banyak terima kasih atas kesediaan para sahabat untuk mengunjungi Blog CITRO MDURO dan membaca tulisan yang bertajuk Paid Review Indonesia Peluang Bisnis Online Blogger Indonesia, walaupun bukan tulisan insiratif dan kurang inovatif yang dapat memberikan inspirasi bagi para pembaca ataupun anda lewat karena tersasar dan terdampar pada tulisan Paid Review Indonesia Peluang Bisnis Online Blogger Indonesia. Kami sangat berterima kasih karena anda sudah berkenan walaupun mungkin sangat terpaksa. Silahkan tinggalkan jejak anda untuk menjalin silaturahmi, atau temukan yang anda cari tentang Paid Review Indonesia Peluang Bisnis Online Blogger Indonesia dan salam jabat erat dari PAMEKASAN MADURA
30 Okt 2013
Paid Review Indonesia Peluang Bisnis Online Blogger Indonesia
Share this
Posting Komentar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Populer
-
Hanya sebuah judul lagu. Tidak semua orang mengenal lagu yang berjudul Ancor Pessenah Tellor . Sebuah judul lagu dangdut yang pernah popular...
-
Sinonim merupakan persamaan kata, begitu kira-kira istilah dalam bahasa yang pernah saya pelajari walau tidak terlalu melekat kuat dalam mem...
-
Masih tentang seputar racik meracik pupuk dengan pola sesuai dengan fase pertumbuhan tanaman yang alhamdulillah pada saat ini diberikan kese...
-
Water Soluble. Padahal untuk mengetikan frase awal tersebut harus membuka penerjemah terlebih dahulu untuk mengetahui Larut dalam air secar...
-
Hembusan angin yang cukup kencang menciptakan suasana yang cukup dingin di daerah dataran tinggi kabupaten Pamekasan. Dingin terasa walau ta...