Tonggak bersejarah dalam kegiatan blogging pada 6 Juni kemaren menyisakan sebuah teka-teki yang belum dapat terpecahkan sampai saat ini. Berdasarkan statistik lalu lintas blog yang direkam blogger dashboard trafik blog mengalami peningkatan yang sangat signifikan, dari angka puluhan mencapai angka ribuan page views.
Rasa penasaran tersebut terus bertambah karena page view yang terekam pada blogger dashboard stats tidak terekam pada tool lain yang dapat dipergunakan untuk memantau lalu lintas blog seperti google analytics, histats, ataupun tools lain seperti google webmasters. Dari ketiga tools yang saya jadikan acuan saat ini memberikan laporan yang masing-masing berbeda.
Berdasarkan gambar diatas, sebagai seorang blogger tentu merasa gembira atas keberhasilan upaya yang dilakukan, peningkatan lalu lintas blog yang diharapkan berbanding sesuai dengan konversi nilai klik iklan yang terpasang pada beberapa bilah sisi blog. Namun kenyataan tidak memberikan sesuai dengan harapan meskipun tayangan sudah menampilkan sesuatu yang luar biasa.
Satu lagi tools yang dipergunakan untuk monitoring statistik blog. Tools dari Histats yang melaporkan tayangan tertinggi pada 9 Juni dengan jumlah tayangan kurang dari 50 page views.
Tools terakhir adalah google analytics yang sudah terpasang cukup lama meskipun baru beberapa kali di buka untuk sedikit belajar tentang fungsi dan keguaan google analytics tersebut
Berdasarkan statistik blogger dashboard page view harian sudah diatas 1000 page views, bahkan bisa mencapai angka 4000. Sementara pada histats yang memang baru terpasang beberapa hari terakhir tayangan harian maksimal kurang dari 50 page views, sementara dilihat dari google analytics sebulan terakhir tayangan blog berada pada angka dibawah 500 page views.
Menganalisa dari laporan ketiga tools tersebut, sepertinya CITRO MDURO sedang mengalami gempuran dari komentar anymos yang terus meningkat dari hari kehari. Pantauan komentar spam terakhir sebelum posting ini dibuat sudah tertulis angka 2500 lebih komentar spam yang memang sengaja baru saja dihapus, dan terdapat sekitar hampir 30 komentar di moderasi selama 2 hari terakhir.
Apakah betul-betul terserang robot spamer, atau para komentator mempergunakan sebuah tools unik sehingga tidak dapat terekam melalui tools lain untuk memantau kedatangan mereka, dari mana mereka berasal dengan IP yang mereka pergunakan.
Satu lagi hal yang sangat berbeda, berdasarkan statistik blogger dashboard, blog ini popular di amerika dengan sumber trafik sebagian besar dari USA, sementara dari 2 tool yang lain sumber lalu lintas Indonesia masih menjadi raja.
Tools mana yang dapat dipercaya? Silahkan share pendapat sahabat blogger semua jika ada pengalaman yang menurut anda merupakan suatu yang aneh. Sekedar pemberitahuan, alexa rank terus melambung jauh dari hari kehari.
Sebagai penutup artikel kali ini, saya mengucapkan banyak terima kasih atas kesediaan para sahabat untuk mengunjungi Blog CITRO MDURO dan membaca tulisan yang bertajuk Tiga Sumber Laporan Statistik Dengan Hasil Yang Berbeda, walaupun bukan tulisan insiratif dan kurang inovatif yang dapat memberikan inspirasi bagi para pembaca ataupun anda lewat karena tersasar dan terdampar pada tulisan Tiga Sumber Laporan Statistik Dengan Hasil Yang Berbeda. Kami sangat berterima kasih karena anda sudah berkenan walaupun mungkin sangat terpaksa. Silahkan tinggalkan jejak anda untuk menjalin silaturahmi, atau temukan yang anda cari tentang Tiga Sumber Laporan Statistik Dengan Hasil Yang Berbeda dan salam jabat erat dari PAMEKASAN MADURA
12 Jun 2013
Posting Komentar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Populer
-
Hanya sebuah judul lagu. Tidak semua orang mengenal lagu yang berjudul Ancor Pessenah Tellor . Sebuah judul lagu dangdut yang pernah popular...
-
Sinonim merupakan persamaan kata, begitu kira-kira istilah dalam bahasa yang pernah saya pelajari walau tidak terlalu melekat kuat dalam mem...
-
Masih tentang seputar racik meracik pupuk dengan pola sesuai dengan fase pertumbuhan tanaman yang alhamdulillah pada saat ini diberikan kese...
-
Water Soluble. Padahal untuk mengetikan frase awal tersebut harus membuka penerjemah terlebih dahulu untuk mengetahui Larut dalam air secar...
-
Hembusan angin yang cukup kencang menciptakan suasana yang cukup dingin di daerah dataran tinggi kabupaten Pamekasan. Dingin terasa walau ta...