Tulisan terdahulu sekedar laporan perjalanan perubahan robots.txt dan sejauh ini alhamdulillah belum ditemukan permasalahan yang kurang baik menurut pandangan dan penilaian saya terhadap SEO. Kesempatan kali ini kembali menulis dan saya beri judul Cara Mudah Mempertahankan SERP Blog.
SERP (Search Engine Ranking Position) urutan posisi pada hasil pencarian mesin pencari dengan sebuah kata kunci (keyword) yang mengarah pada blog kita. Sebelum lebih jauh tentang bahasan seperti pada judul, tulisan ini terinspirasi dari blogwalking dan bertemu dengan Penyebab Rangking Blog Turun di Search Engine Untuk mengetahui detailnya, silahkan klik link tersebut.
Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan turunnya rangkin blog pada search engine seperti diulas pada posting tersebut, antara lain:
- Penggunaan Keyword yang berlebihan
- Over eksternal link
- Bad otority backlink
- Ilegal Content/Duplicate content
- Cloaking Text
- Cloaking Link
- Pertama Optimasi on page SEO blog. Struktur template sangat penting. Bagaimana meletakkan H1, H2, H3, serta aksesoris (widget) pada blog. Secara teoritis spider mesin pencari membaca bahasa html dari atas kebawah. HTML blog harus terstruktur dengan baik dari atas ke bawah dimulai dari H1 sebagai keyword utama. Tentang teknik perubahan H1, H2 dan sebagainya silahkan anda googling.
- Kedua. Pemilihan keyword dan penggunaannya. Usahakan keyword targetting dapat menempati posisi H1, H2 dan seterusnya, serta keyword dimasukkan pada deskripsi blog ataupun posting. Silahkan obok-obok blog ini tentang penggunaan dinamyc meta description. Selain itu terapkan juga artikel marketing dengan mempergunakan aksesoris Blog, Italic, dan Underline sesuai dengan Kata Kunci Pilihan. Perhatikan pula kerapatan kata Kunci. Saya sarankan keyword density tidak lebih dari 5%.
- Ketiga. Quality Backlink. Membangun backlink bukan sekedar membangun link sebanyak mungkin, terlebih dengan algoritma google yang selalu update, link yang melimpah akan kurang diperhitungkan, bisa-bisa anda dianggap sebagai spaming dan blog anda ditendang dari hasil pencarian. Link yang berkualitas dan memiliki relevansi yang bagus dengan topik blog kita akan memberikan hasil yang lebih baik untuk mendongkrak dan mempertahankan SERP blog kita.
- Keempat. Learn and Practice, belajar dan terus belajar, serta jangan lupa dipraktekkan apa yang telah kita pelajari.
- Kelima. Berdoa. Manusia hanya mampu berencana dan berusaha, tidak dapat memastikan segala yang telah dilakukan dapat menghasilkan seperti yang diharapkan. Doa merupakan teknik cloaking keyword, cloaking link namun tidak dikenal oleh mesin pencari yang manapun serta algoritma yang seperti apapun.