Biar tidak terlalu jenuh, lain hal berpindah pada lain topik, suka-suka menulis yang ingin ditulis dengan harapan yang dituliskan dapat memberikan manfaat, minimal sebagai dokumentasi kegiatan yang dilakukan.
Suatu hal yang dilakukan hari ini melakukan instalasi ulang pada sebuah laptop Comapq Presario V3000. Milik orang sih, tapi sepertinya lumayan buat teman blogging untuk sekedar update posting dengan penulisan ala kadarnya.
Instalai Operating Sistem Win7, untuk media installer saya lebih menyukai dengan USB flasdisk. Dukungan aplikasi USB/DVD Download tool untuk membuat media Instalernya serta Wins7 Ultimate dalam format Image ISO.
Proses instalasi berjalan lancar mulai dari proses partisi disk serta instalasi OS Win7 Ultimate. He.. he. kendalanya laptops yang ada tidak disertai dengan File driver, harus download dech. Dengan koneksi yang pas-pasan akhirnya selesai juga semua driver terinstall. VGA, Sound Card, LAN Card terinstall meskipun melalui proses download yang tidak sebentar.
Mendapat rekomendasi dari teman untuk mendapatkan driver dengan mempergunakan aplikasi 3DP Chips v11.03. Namun sepertinya masih mengalami kegagalan driver yang tidak support.
Kegagalan tersebut menjadikan saya teringat pada trik yang pernah saya pakai beberapa waktu lalu, tapi udah lupa dimana saya dapat trik rekomendasi tersebut. Mempergunakan bantuan laman www.devid.info untuk menemukan dan download driver lebih cepat dan mudah.
Beberapa langkah yang dilakukan untuk mendapatkan driver tersebut mencari berdasarkan ID dari hardware yang terinstall.
- Buka laman http://www.devid.info
- Buka Device manager : klik kanan my computer -> Properties --> Device Manager
- Klik kanan pada salah satu device yang akan dicari drivernya
- Pilih properties --> klik detail --> Pilih Device Instance Path --> Copy hasil yang ada
- Masukkan id pada kotak pencarian laman yang dimaksud seperti pada gambar pertama
- enter/klik search
- Akan tampil list driver yang sesuai